Senin, 16 Januari 2017

Fakta Unik serta Menarik dari Mr Bean

fakta unik serta menarik dari Mr. Bean, karena ngga semua orang tahu lho tentang fakta-fakta berikut ini.

1Rowan Atkison Mulai Berperan Menjadi Mr. Bean Saat Masih Kuliah

www.dailymotion.com
Saat ini bang Rowan sedang mengambil program master bidang teknik elektro di Oxford University. Waw! Oxford bro.
Karakter Mr. Bean yang dibawain sama oom Rowan itu kemudian diuji pada Edinburgh Festival dan sinetron komedi Canned Laughter punyanya ITV pada tahun 1979.
Aksinya ngga berhenti sampai disitu, pada tahun 1979 oom ini diuji di Edinburgh Festival dan Sinetron komedi Canned Laughter milik ITV dengan memainkan peran sebagai Mr. Bean. Wah, keren kan oom mahasiswa Oxford ini. Xixixi.
Ditahun selanjutnya om Rowan ngeyel untuk tampil di hadapan penonton dengan berbicara bahasa prancis pada Just for Laughs Festival di Montreal Canada. Ternyata hal tersebut dia lakukan buat ngetes karakter Mr. Bean tuh menarik apa enggak buat penonton internasional?
Lucu kok om! Sumpah lucu banget!

2Influence Karakter Mr. Bean

www.molodist.com
Banyak penyakit menular di dunia ini. Dan ngga cuma penyakit yang bisa menular, kebiasaan dan karakter juga bisa menular guys. So, kamu harus berhati-hati ya. Kalau yang ditularkan adalah kebaikan sih ngga papa kok.
Bahas tentang karakter Mr. Bean, ternyata om Rowan ini terinspirasi atau terpengaruhi alias juga ketularan dari komedian lain lho guys.
Menurut oom Rowan, tokoh yang memengaruhi karakter Mr. Bean itu adalah Monsieur Hulot yang diperanin sama Jacques Tati. Monsieur Hulot sendiri adalah tokoh komedi asal Perancis yang gak banyak omong gitu. Coba deh kamu lihat sendiri cuplikannya, mirip enggak sama Mr. Bean?

3Identitas dan Data Personal Mr. Bean

www.youtube.com
Oom Rowan bersama Richard Curtis, temennya sesama alumnus Oxford, akhirnya menggodok konsep karakter komedi yang mereka ciptakan secara serius. Hingga pada tahun 1989 konsep karakter komedi mereka resmi diberi julukan “The Humble Bean”.
Nama itu dipilih setelah mereka menyeleksi daftar panjang nama-nama sayuran yang mereka persiapkan untuk memilih nama yang tepat. Deuh! Jadi situ komedian apa tukang sayur? Wkwkwk.
Wajar kalau ngga banyak yang tahu nama asli om Rowan, ternyata di paspornya ia menggunakan nama yang sedang asyik ia perankan. Yap! Bean.
Selain itu om Rowan dan om Richard cukup serius memikirkan konsep Mr. Bean sampai-sampai mereka memberikan alamat lengkap tempat tinggal Mr. Bean, yaitu di Flat 2, 12 Arbour Road in Highbury, North London. Sayangnya itu cuma alamat fiktif aja sih.

4Pacar dan Best Friendnya Mr. Bean

www.youtube.com
Kamu pernah tahukan kalau dibawah sketsanya Mr. Bean itu punya pacar? Tapi mungkin kamu ngga pernah tahu nama dari pacar Mr. Bean ini siapa, sekarang saatnya untuk kamu tahu nih guys. Nama pacar Mr. Bean adalah Irma Gobb yang diperanin sama Matilda Ziegler.
Yah, Cuma peran ternyata. Wkwkwk.
Kemunculan Irma Gobb dalam serial komedi Mr. Bean gak banyak-banyak amat sih, cuma sekitaran tiga episode doang. Tapi yang paling epic tentu saja yang waktu doi kaget setengah mati ketika nemuin ada kalkun di kepalanya Mr. Bean.
Hayo? Ada yang ingat sama episode ini? Haha.
So, siapa sih best friendnya Mr. Bean? Ah masa kamu ngga tahu? Dia selalu ada dan selalu dibawa kemana-mana sama Mr. Bean. Dia adalah Boneka Teddy bear yang rela diapain aja sama pemiliknya.
Dasar Beannya rada sableng, kadang Teddynya disayang-sayang sampai dijadiin temen tidur. Tapi pada scene lainnya si Teddy yang udah kepenggal kepalanya digunain sebagai kuas cat. Wkwkwk. Uniknya Mr. Bean memang sulit dilupakan ya guys.

5Serial dan Film

trendyfeeds.com
Pada tahun 1990 serial TV Mr. Bean akhirnya dirilis dan akhirnya jadi fenomenal di seluruh dunia meskipun cuma ngeluarin 15 episode doang.
Gak tau kenapa gitu ya orang-orang suka banget sama kelucuan dan kekacauan yang dihasilkan oleh Mr. Bean. Buktinya serial TVnya udah disiarin ke lebih dari 190 negara dan penjualan videonya udah nembus 35 juta copy.
Dan karena serial TVnya sukses besar, Mr. Bean akhirnya dibuatin film layar lebar yang dikasih judul Mr. Bean: The Ultimate Disaster Movie.
Setelah sukses dan meraup banyak keuntungan, Mr. Bean dibuatin serial animasinya sendiri yang masih menggunakan Bean sebagai pengisi suara.

6Sempet Ngga Dihargain di Negrinya Sendiri

www.independent.co.uk
Hiks! Sedihkan kalau karya anak bangsa ngga dihargai sama negri sendiri? Ini pernah dialami sama Mr. Bean lho. walnya karya oom Rowan ini gak diapresiasi di negerinya sendiri.
Dia malah dapet penghargaan dari International Emmy in Popular Art Category, the Golden Rose of Montreaux, the Cable Ace Award dan the BANFF World Media Festival Award. Tapi itu semua dari negara lain.
Selanjutnya publik Britania mulai membuka hatinya buat Mr. Bean setelah dibuatnya episode Merry Christmas Mr. Bean pada tahun 1992. Kayaknya masalah hampir semua seniman itu sama deh, gak bakal diapresiasi sebelum nunjukin karyanya bisa diterima di tempat lain.
Hidup memang keras guys!

7Mr. Bean Pernah Nulis Sastra

www.reelz.com
Ngga percaya? Sama! Saya juga ngga percaya. Eh tapi itulah faktanya guys. Iya beneran Mr. Bean ngeluarin sebuah buku gitu. Nah buku yang diterbitkan pada tahun 1993 dan dikasih judul Mr Bean’s Diary ini ternyata juga gak kalah sukses sama serial TV dan filmnya.
Sebab buku tersebut terjual lebih dari satu juta cetakan. Lah kalau Mr. Bean nulis buku emang isinya apaan? Kabarnya Mr Bean’s Diary itu menyajikan sebuah wawasan langka yang bisa bikin pembacanya jadi lebih mengerti cara berpikir Mr. Bean yang unik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar